Bhabinkamtibmas Polres Kep Seribu Lakukan Pembinaan Kesampataan Jasmani Kepada Siswa/Siswi SMAN 69 Dalam Rangka Rekrutmen Aktif Calon Bintara Polri.

Ferry
0

polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Panggang Bripka Suhendi dan Bhabinkamtibmas Pulau Pramuka Brigadir Marwansyah Polsek Kepulauan Seribu Utara melaksanakan pembinaan kesamaptaan jasmani kepada para siswa/siswi SMAN 69 Pulau Pramuka di lapangan sepak bola Pulau Karya dalam rangka rekrutment aktif calon Anggota Polri Tahun 2018, Rabu (06/12/2017).

Dalam kegiatan tersebut para siswa/siswi mengikuti pelatihan dengan penuh semangat demi mengegolkan cita-citanya menjadi Bintara Polri yang berdedikasi tinggi. Acara ini terselenggara dengan adanya sosialisasi dari Bag Sumda Polres Kepulauan Seribu yang datang kesekolah-sekolah Tingkat Atas yang ada di Wilayah Kepulauan Seribu.

Kabag Sumda Kompol Sumini mengatakan "Kami sengaja melakukan jemput bola sesuai dengan perintah pimpinan untuk mempermudah perekrutan anggota Bintara Polri yang tiap tahun diadakan guna regenerasi anggota Polri yang telah Purna Tugas"

ia menambahkan "Bukan hanya kesamaptaan jasmani saja, kami mengadakan pelatihan secara lengkap diantaranya psikotes, bahasa inggris dan pengetahuan umum." 


(Humas Res Kep 1000).

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)