Kapolres Kepulauan Seribu Lepas Empat Anggota Purna Bhakti

Ryan
0
polreskepulauanseribu.com - Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Victor Siagian, SIK. M.SI. melepas empat personilnya yang telah bertugas mengabdi di bawah naungan instansi Polri tanpa cacat sedikitpun di halaman Mako Perwakilan Polres Kepulauan Seribu Marina Ancol, Rabu (17/01/2018).

Keempat personel tersebut adalah AKBP Purn Jannus Silaen, SH, Ipda Purn Nugroho Mulyono, Aiptu Purn Fahrurozi, dan Aiptu Moch Khodri. Selama melaksanakan tugasnya, keempat personel ini dinilai sebagai anggota Polri yang selalu menjunjung tinggi Kode Etik Profesi Polri sampai akhir masa dinasnya.

Dalam acara pelepasan Purna Bhakti tersebut turut hadir para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran serta seluruh Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS Polres Kepulauan Seribu. Bhayangkari cabang Polres Kepulauan Seribu juga turut hadir dalam acara tersebut.

Kapolres Kepulauan Seribu mengatakan, "Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua. Pada kesempatan kali ini kami sengaja mengadakan upacara pelepasan Purna Bhakti ini semata-mata sebagai bentuk penghormatan kami kepada Bapak-bapak yang telah mencapai akhir masa dinasnya tanpa cacat sedikit pun. Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak-bapak yang telah berdedikasi tinggi serta memberikan loyalitasnya kepada instansi ini khususnya pada Polres Kepulauan Seribu." Ujar AKBP Victor Siagian, SIK. M..SI. saat memberikan sambutannya.
"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Ibu Bhayangkari dari Bapak-bapak Purna Bhakti yang telah setia mendampingi sang suami dalam melaksanakan tugasnya menjadi anggota Polri, Kami seluruh keluarga besar Polres Kepulauan Seribu berdoa semoga kesehatan dan keberkahan terus mengiringi perjalanan hidup Bapak dan Ibu." Pungkasnya.



Tak lupa Kapolres Kepulauan Seribu berpesan kepada seluruh anggota untuk meneladani para senior mereka yang telah mencapai Purna Bhakti dengan terus melaksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab serta menghindari perilaku-perilaku yang bertentangan dengan Kode Etik Profesi Polri.

Acara pelepasan Purna Bhakti dilanjutkan dengan tradisi pedang pora dan foto bersama. Secara keseluruhan acara berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)