Bhabinkamtibmas Pulau Untung Jawa Ajak Warga Binaanya Perangi Berita Hoax.

Ferry
0

polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Untug Jawa Polsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu Brigadir Vaisal Lasih laksanakan sambang kamtibmas, dalam sambangnya Ia mengkampanyekan anti Hoax kepada warganya binannya di kelurahan Pulau Untung Jawa. Minggu (25-03-2018).

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menyikapi maraknya berita hoax atau berita bohong melalui media sosial yang bertujuan memprovokasi dan memecah belah NKRI. 

"Saya  berharap kepada masyarakat binaan diwilayah hukum Polsek Kepulauan Seribu Selatan khususnya Pulau Untung Jawa untuk menolak segala bentuk hoax apalagi yang berisi ujaran kebencian, fitnah, adu domba, dan bohong. Sehingga harapan kita dari Kepolisian  selalu aman dan kondusif." Ujar Vaisal.

Sementara diwaktu bersamaan, Hanafi salah satu pemuda warga Pulau Untung Jawa yang ikut mendukung deklarasi anti hoax mengatakan, baginya ujaran kebencian adalah fitnah yang bisa mengadu domba persatuan nusa dan bangsa harus diperangi bersama seluruh komponen warga untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.


(Humas Res Kep 1000).

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)