Sat Polair Layani Masyarakat Dengan Laksanakan Patroli Siang dan Malam

Ryan
0

polreskepulauanseribu.com - Sat Polair Polres Kepulauan Seribu melaksanakan kegiatan patroli malam rutin guna memantau situasi kamtibmas di wilayah perairan teluk Jakarta dan perairan Kepulauan Seribu, Minggu (06/05/2018).

Kasat Polair Polres Kepulauan Seribu AKP Zaroki Saputra mengatakan bahwa pelaksanaan patroli malam sudah menjadi hal rutin yang dilaksanakan oleh Sat Polair Polres Kepulauan Seribu untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas maupun tindak pidana di perairan Kepulauan Seribu. 

"Kami lakukan patroli secara teratur baik siang maupun malam. Kami berusaha mencegah munculnya potensi gangguan kamtibmas dan tindak pidana di wilayah perairan Kepulauan Seribu."Ujarnya kepada Kasubbag Humas Polres Kepulauan Seribu Iptu Feri.


Patroli bahari siang dan malam merupakan salah satu pelayanan prima yang dilakukan oleh Sat Polair Polres Kepulauan Seribu. Sat Polair juga melaksanakan binmas air dengan memberikan penyuluhan kepada nelayan yang mencari ikan di wilayah Kepulauan Seribu untuk mengutamakan keselamatan dalam berlayar.

"Kami juga laksanakan binmas air dengan memberikan himbauan kepada nelayan untuk tetap memakai life jacket saat melaksanakan kegiatan mencari ikan di wilayah perairan Kepulauan Seribu. Ini penting dilakukan untuk menunjang keselamatan pribadi nelayan tersebut." Jelas Kasat Polair.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)