Anggota Pospam Lebaran Pulau Pramuka Bantu Pelajar Temukan Handphone Hilang

dhidie27
0


polreskepulauanseribu.com – Anggota Pos Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah Pulau Pramuka, Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu Bripka Syaihul Azhar dan Bripka Suhendi menerima laporan kehilangan handphone dari dua pelajar asal Sukamulya Tangerang, Banten, Rabu (20/06).

Kedua siswi tersebut melaporkan kehilangan handphonenya kepada pospam Pulau Pramuka yang terletak tidak jauh dari dermaga utama.


Kejadian bermula dari 4 orang pelajar yang baru tiba ke Pulau Pramuka kemudian mereka langsung mencari tempat penginapan yang masih tersedia. Sebelum mendapatkan tempat menginap, ke empat pelajar tersebut beristirahat di salah satu teras rumah milik warga.

Setelah beristirahat selama sepuluh menit diteras tersebut, mereka kembali melanjutkan perjalanan mencari penginapan. Tiga puluh menit kemudian, Devi salah satu dari keempat pelajar tersebut baru sadar bahwa Hpnya ketinggalan di teras yang mereka singgahi.

Namun naas mereka tidak ada satupun yang ingat jalan maupun lokasi rumah tersebut. Merasa putus asa, mereka memutuskan melapor kepada anggota Pospam Pulau Pramuka yang sedang berjaga.


“Kami menerima baik laporan mereka, dan langsung kita tindak lanjuti dengan cepat. Kami kemudian berkoordinasi dengan warga setempat untuk mencari lokasi rumah yang dimaksud oleh para pelajar tersebut. Dan akhirnya kami menemukan rumah yang dimaksud dan berikut dengan Hpnya.” Jelas Bripka Syaihul Azhar.

Kedua pelajar yang melapor mengucapkan terima kasih yang amat sangat, berkat kehadiran dan pertolongan dari pihak kepolisian mereka menjadi sangat terbantu.









(Humas KSU)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)