Gandeng Satpol PP dan Dishub, Bhabinkamtibmas Sambut Para Penumpang Yang Tiba di Dermaga

Ryan
0

polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Kelapa Polsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu Bripka Syahrizal melaksanakan kegiatan pelayanan di area dermaga utama Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara. Kegiatan pelayanan dilaksanakan bergandengan langsung dengan jajaran Satpol PP dan Dishub kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara, Rabu (11/07/2018).

Kegiatan playanan di area dermaga utama rutin dilaksanakan oleh Bhabikamtibmas Pulau Kelapa dan jajaran Satpol PP maupun Dishub Kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara. Selain sebagai ucapan selamat datang, kegiatan pelayanan yang dilakukan juga diperuntukan sebagai sarana pemantauan terhadap perkembangan sitkamtibmas di wilayah Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara.


"Bersama jajaran Satpol PP dan Dishub kelurahan Pulau Kelapa, Bhabinkamtibmas rutin melaksanakan kegiatan pelayanan di area dermaga. Kami layani penumpang kapal tradisional yang baru tiba di dermaga sebagai ucapan selamat datang di Pulau Kelapa yang indah ini." Ujar Syahrizal saat dihubungi via telepon oleh Tim Humas Polres Kepulauan Seribu.

"Kegiatan pelayanan yang kami laksanakan ini juga diperuntukan sebagai sarana pemantauan terhadap perkembangan situasi kamtibmas di wilayah Pulau Kelapa." Jelas Bhabinkamtibmas Pulau Kelapa.

"Kami berharap dengan adanya keberadaan kami menyambut dan melayani para penumpang yang baru tiba di area dermaga, dapat menekan potensi munculnya gangguan kamtibmas di wilayah ini." Pungkas Syahrizal.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)