Hebat, Sinergitas Solid Polri Dan TNI Diwilayah Kepulauan Seribu Utara.

dhidie27
0

polreskepulauanseribu.com – Polri dan TNI memiliki tugas utama yang sama yaitu menjaga sitkamtibmas di Indonesia tetap kondusif. Kerjasama keduanya sangat dibutuhkan dalam masyarakat untuk menciptakan wilayah yang aman dan kondusif. Makanya tak ayal jika keduanya sering kali terlihat berdampingan saat adanya kegiatan masyarakat.

“Di wilayah Polsek Kepulauan Seribu Utara ini kami anggota Polri dan TNI selalu bersinergi dalam menjaga wilayah tetap aman. Setiap kegiatan atau acara masyarakat kita berdua selalu hadir berdampingan,” kata Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu Iptu Isbiyanto menjelaskan, Selasa (26/03).

Warga pulau tentu sangat senang dengan hadirnya mereka setiap saat. Mereka mengungkapkan bahwa hadirnya polisi dan TNI membuat mereka merasa lebih aman.


“Kita ada disetiap giat masyarakat, baik itu yang formal maupun non formal,” ungkap Iptu Isbiyanto.

Dirinya menjelaskan bahwa disetiap giat kepolisian yang dilaksanakan diwilayah Polsek Kepulauan Seribu ini, TNI juga ikut berpartisipasi.

Iptu Isibiyanto menyebutkan giat kepolisian yang dimaksud merupakan giat patroli roda dua, sambang, pengamanan dan juga giat cipta kondisi.

“Anggota bhabinkamtibmas kerap melaksanakan giat sambang berdua dengan babinsa. Mereka sambang ke tokoh agama, tokoh masyarakat dan juga sambang ke warga,” jelasnya.


“Dengan sinergitas polisi dan TNI yang baik dapat menjamin keamanan lingkungan yang baik pula. Masyarakat merasa aman begitupula dengan wisatawan yang berkunjung ke pulau, mereka senang dengan kehadiran kita berdua,” tambahnya.

Meskipun Kepulauan Seribu Utara berada jauh dari daratan Jakarta dan dibutuhkan waktu tempuh yang tidak sebentar, kekuatan Polri dan TNI tidak melemah. Kita dapat melihat kehadiran mereka berdua dalam setiap pengamanan kegiatan yang digelar di wilayah Kepulauan Seribu.








(Humas KSU)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)