Polri Upayakan Jaga Persatuan dan Kesatuan Warganya Lewat Patroli Dialogis

Ryan
0

polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Lanncang, Polsek Kepulauan Seribu Selatan, Polres Kepulauan Seribu Bripka Ahmad Zulkifli rutin melaksanakan kegiatan pelayanan kepada masyarakat Pulau Lancang berupa patroli dialogis dan sambang guna memantau perkembangan situasi wilayah Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Selatan.

Kegiatan patroli dialogis dan sambang dimanfaatkan oleh Bripka Ahmad Zulkifli sebagai sarana pemberian himbauan kamtibmas agar masyarakat seantiasa selalu menjaga kerukunan antarbangsa dan umat beragama utamaya di wilayah Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Selaatan.

Bhabinkamtibmas Pulau Lancang mengatakan bahwa persatuan dan kesatuan dapat dipupuk dengan cara tetap menjalin komunikasi yang baik antar sesama warga masyarakat baik dalam beraktivitas sehari-hari maupun saling bertegur-sapa saat berpapasan, dengan begitu dapat mempererat jalinan emosi secara tidak langsung dan menjalin kedekatan serta keakraban secara langsung.


"Patroli dialogis dan sambang warga merupakan tugas rutin yang wajib dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas di seluruh wilayah Kepulauan Seribu." Ujar Bripka Ahmad Zulkifli.

"Salah satu kegiatan kepolisian ini kami manfaat sebagai sarana pemantauan perkembangan situasi serta oemberian himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar terus menjaga persatuan dan kesatuan di tengah-tengah keberagaman." Jelas Bhabinkamtibmas Pulau Lancang.

"Kami mengharapkan kepada seluruh warga Pulau Lancang tetap menjaga jalinan komunikasi antarwarga demi menjaga tali silaturahmi serta mempererat persatuan dan kesatuan sesama bangsa Indonesia yang penuh dengan keberagaman." Pungkasnya.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)