Bahagia dan Gembira, Polsek Terima Kunjungan Siswa/i TK Satu Atap 01 Pulau Tidung

Yudhistira
0


polreskepulauanseribu.com - dengan hati senang dan suasana yang ceria, Polsek Kep.Seribu Selatan menerima kunjungan field trip siswa dan siswi TK Satu Atap 01 Pulau Tidung pada Jumat (07/01/2020). Siswa dan siswi yang datang berjumlah sekitar 35 orang itu didampingi Kepala Sekolah Ibu Nana beserta guru pendamping.

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Jupriono, SH.MM yang menerima kunjungan dari para siswa merasa senang dengan kegiatan ini. didampingi oleh Bhabinkamtibmas Brigadir Teguh Wijaksono, Kapolsek dan Bhabinkamtibmas sedikit mengajarkan kepada siswa tentang baris berbaris.

“Saya sangat gembira menerima kehadiran para siswa dan siswi untuk mengenalkan hal tentang Kepolisian. ujar Kapolsek.

“Para Anggota Polsek yang sedang bertugas pun merasa senang dan turut menjelaskan tentang tugas dan fungsinya masing masing.”


Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Brigadir Teguh Wijaksono mengantar para siswa dan siswi ke ruangan yang ada di Polsek mulai dari SPK, Intel, Binmas serta Ruang Data.

“para siswa dan siswi juga menjalankan kegiatan ini dengan senang dan gembira. saya pun senang hati bisa membantu para siswa. ” ucap Brigadir Teguh Bhabinkamtibmas.

Ibu Nana sebagai Kepala Sekolah merasa sangat berterima kasih dengan para anggota Polsek Kep.Seribu Selatan, Ia mengatakan “Terima kasih banyak kepada bapak Kepolisian, dengan kegiatan ini para ana didik saya bisa mengetahui hal hal tentang Kepolisian.” terang Kepsek.

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud Kepolisian dalam hal pelayanan kepada Masyarakat.selain untuk memberikan tentang apa saja yang ada di Kepolisian, kegaiatan ini juga merupakan salah satu bentuk silaturahmi antara Kepolisian dengan Sekolah.




(Humas Polsek Kep.Seribu Selatan)


Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)