Ringankan Beban Warga Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Bagi – Bagi Sembako

dhidie27
0


 


polreskepulauanseribu.com – Wabah Covid-19 yang melanda ibukota makin meresahkan dengan banyaknya korban yang terinfeksi. Demi menghambat penyebaran virus makin meluas, pemerintah memberlakukan social distancing secara besar – besaran. Imbasnya banyak rakyat kecil yang makin terpuruk keadaan.

Namun pemerintah tidak tinggal diam melihat keadaaan tersebu melalui berbagai progam, pemerintah mengadakan bantuan kepada rakyat kecil sebagai kompensasi dan memperingan beban hidup.


Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat tergerak hatinya untuk turut membantu sesama.

Melalui program bakti sosial, Kapolsek Kepulauan Seribu Utara AKP Fery Budiharso, SE memberikan sejumlah sembako kepada warga miskin dan orang jompo.

“Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk membantu meringankan beban warga yang terkena dampak wabah Corona ini. Semoga apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat bagi warga,” kata AKP Fery, Rabu (08/04/2020).


Selain memberikan bantuan sembako, Polsek Kepulauan Seribu Utara juga secara rutin menyemprotkan disinfektan ditempat umum dan kapal – kapal transportasi.

















(Humas KSU)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)