polreskepulauanseribu.com - Kepala Bagian Operasional Polres Kepulauan Seribu Komisaris Polisi I Wayan Canteng SH menegaskan kepada seluruh anggota di jajaran Polres
Kepulauan Seribu agar senantiasa meningkatkan kedisipinan serta kerapihan pada tiap - tiap anggota.
Salah satunya
adalah yang wajib dilakukan yakni mengenai apel pagi dan sikap
tampang."Sebagai anggota polri mempunyai kewajiban untuk melaksanakan
apel pagi,
hal ini merupakan suatu kewajiban dimana anggota yang melaksanakan apel
pagi akan menerima beberapa pengarahan dari pimpinan dan mencerminkan
sikap disiplin" Kata Kabag Ops.
Sementara itu, untuk penampilan anggota seperti cara berpakaian dan
penggunaan atribut yang menempel di seragam dinasnya juga harus menjadi
perhatian kepada seluruh anggota."Kita harus menjadi contoh yang baik ketika sedang bersama masyarakat.
Contoh kecilnya adalah penampilan kita dilapangan, kerapihan merupakan
hal yang wajib kita tampilkan saat memberikan pelayanan masyarakat.
Jangan sampai disaat kita sedang dilapangan untuk memberikan pelayanan
masyarakat, cara berpenampilan kita tidak rapih, misalnya baju yang
tidak disetrika, rambut yang panjang bagi anggota yang berseragam dinas.
Dan jangan lupa untuk mengedepankan senyum, sapa, salam ketika
memberikan pelayanan" ungkapnya.
Masih menurut Kabag Ops, jika hal tersebut dilaksanakan dengan baik
maka ketertiban dan kedisiplinan anggota Polres Kepulauan Seribu tetap
terjaga, sehingga dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat. Sebelum menegur masyarakat yang tidak disiplin, alangkah baiknya jika kita melihat kedisiplinan pada diri sendiri terlebih dahulu, sebagai aparat penegak hukum harusbisa menjadi contoh yang baik terhadap masyarakat.
(Humas Polres Kepulauan Seribu)