Rakod LintasSektoral Pengamanaan Natal dan Tahun Baru 2013 di Kepulauan Seribu

Polres Kepulauan Seribu
0
polreskepulauanseribu.com - Kamis 19/12/2013 Bertempat di Gedung Mitra Praja Sunter Jakarta Utara Polres Kepulauan Seribu gelar Rakord Lintas Sektoral Operasi Kepolisian Terpusat "Lilin Jaya 2013", dalam rangka pengamanan menjelang malam natal dan tahun baru di wilayah hukum kepulauan seribu.

acara Rakord dipimpin oleh AKBP Johanson Ronald Simamora, SH, Sik Kapolres Kepulauan Seribu, dan dihadiri oleh Bupati Kepulauan Seribu DR Asep Sarifudin, Msi, Direktorat Polair Polda Metro Jaya  yang diwakili oleh AKBP Sutrisno SH, dan Sa Kamla Lantamal III yang diwakili oleh Pasintel Mayor TNI Rudi Achmad, Kepala UPT Perairan dan Kepelabuhan Provinsi DKI Jakarta yang diwakili oleh S Tuhu, Kasudin Perhubungan Kabupaten  Kepulauan Seribu Iwa Kartiwa, Kasudin Kesehatan yang diwakili oleh Agus Ariyanto, Kasudin Pariwisata Kepulauan Seribu Suwarto, Kasat Pol PP Kepulauan Seribu Hartono, Manager Resor Pulau Bidadari Agung Budi, Manager Resor Pulau Sepa Gandul, Pulau Putri Raymond AS, Resor Pulau Kotok George.


Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Johanson Ronald Simamora, SH, Sik menyikapi kegiatan yang akan dilaksanakan di pulau genteng kecil terkait acara malam tahun baru yaitu (sexy dance, bikini party, tooples party). "kegiatan ini tidak kami berikan izin namun saya masih menerima pemberitahuan melalui broadcast bbm yang berisi tentang ajakan untuk menghadiri acara tersebut" Papar Kapolres

Dalam broadcastnya tersebut pihak penyelenggara pun menyebutkan biaya. Polri tidak bekerja sendiri, untuk itu dimohon kepada rekan-rekan sudin Kabupaten Kepulauan Seribu untuk mau bekerja sama dan membantu demi kelancaran pengamanan malam Natal dan tahun baru di wilayah hukum Kepulauan Seribu. tambahnya. [Senjatama]

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)