Syukuran Kepindahan Kantor Perwakilan Polres Kepulauan Seribu

Polres Kepulauan Seribu
0
Sambutan Kapolres Kepulauan Seribu

Kepulauan Seribu - Polres Kepulauan Seribu awalnya Polsek jajaran Polres Jakut namun sejak 24 oktober 2004 resmi menjadi Polres. Pertama kali berkantor di kawasan ruko Lodan Center Jakarta Utara dengan cara menyewa.

Kini kantor Perwakilannya berpindah ke marina ancol yang sebelumnya kantor perwakilan di jalan baru no 11. Cilincing jakarta utara. Rabu 04/12/2013 Polres Kepulauan Seribu melaksanakan syukuran kepindahan kantor perwakilan Polres Kepulauan Seribu.

Hadir dalam acara syukuran ini Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Drs Putut Eko Bayuseno SH, Waka Polda Brigjen Soejarno, SH, Tantowi Yahya anggota DPR RI, Dirut PT Pembangunan Jaya Ancol Ir Gatot Setyo Waluyo, Bupati Kab Adm Kepulauan Seribu DR Asep Sarifudin serta para pejabat utama Polda Metro Jaya, Para Kapolres Jajaran serta unsur muspikot.

Dalam amanatnya AKBP Johanson Ronald Simamora, SH, Sik menyampaikan sejarah singkat Polres Kepulauan Seribu hingga kepindahannya ke marina ancol. "kerja sama ini karena PT Pembangunan Jaya Ancol akan mereklamasi laut jadi ini wilayah Kepulauan Seribu yang direklamasi rencananya kita polres akan dibangunkan kantor oleh PT Pembangunan Jaya Ancol"

Dilanjutkan penandatanganan MoU oleh Kapolres Kepulauan Seribu dan Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol dan Pengguntingan Pita Peresmian secara simbolis oleh Kapolda Metro Jaya kantor Perwakilan di gedung Marina Ancol.[Senjatama]

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)