Sesosok Mayat laki-laki ditemukan di Perairan Pulau Genteng Kepulauan Seribu

Polres Kepulauan Seribu
0
Evakuasi Mayat
Polreskepulauanseribu.com - Pulau Genteng sebelah selatan wilayah Kecamatan Kepulauan Seribu Utara selasa 21/01/2014 sekitar Pukul 14.00 wib telah ditemukan sesosok mayat laki-laki tanpa identitas.

Menurut Bapak Sailan umur 35 tahun alamat Pulau Kelapa RT 03/04, pekerjaan nelayan pancing saksi yang pertama kali menemukan mayat tersebut kepada Admin RKS bahwa dia menemukan mayat pada saat hendak memancing ikan di sekitar pulau kayu angin pulau genteng sebelah selatan.

Pada saat ingin memancing saya lihat ada manusia ngambang tengkurep, saya yakin ini mayat saya kembali kepulau kelapa dan menyampaikan ke polsek. Ungkapnya.

Kepala Kepolisian Resort Kepulauan Seribu AKBP Johanson Ronald Simamora, SH SIK yang dihubungi Admin RKS membenarkan penemuan mayat ini.

Ya di Pulau Genteng memang telah ditemukan sesosok mayat laki-laki tanpa identitas dengan ciri-ciri hanya menggunakan pakaian dalam warna merah dan ada ikat pinggang diatas pakaian dalam perkiraan umur 25 tahun dengan tinggi 165 cm dan sudah dievakuasi oleh anggota kami ke pulau kelapa. Ungkapnya.

Hingga berita ini diturunkan mayat tersebut masih berada dipulau kelapa menunggu cuaca yang landai karena sudah satu minggu ini wilayah kepulauan seribu dilanda angin kencang sehingga menghambat lalu lintas dari dan menuju kepulauan seribu.

Rencananya besok rabu 22/01/2014 jika cuaca memungkinkan mayat tersebut akan di bawa ke Jakarta untuk dilakukan visum et refertum di Rumah Sakit Cipto Mangunkusomo (RSCM) guna mengetahui penyebab kematiannya. Dan pihak Polres Kepulauan Seribu mengimbau kepada masyarakat apabila memiliki keluarga yang hilang atau tidak kembali dan memiliki ciri ciri yg sama agar menghubungi Polres Kepulauan Seribu atau Polsek Kepulauan Seribu Utara dan RSCM.[Senjatama]

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)