Mahasiswa UGM adakan PKL di Pulau Seribu

Ferry
0

polreskepulauanseribu.com - Sebanyak 8 orang mahasiswa dari UGM Yogyakarta mengunjungi Polsek Kepulauan Seribu Utara dan bertemu dengan KSPKT bersama Bhabinkamtibmas Pulau Harapan serta Pulau Kelapa hari ini, Rabu 22 Juni 2016.
 
 
Para mahasiswa Universitas Gajah Mada Yogyakarta dari Fakultas Pertanian ini rencananya akan melakukan Praktek Kuliah lapangan (PKL) di Kep Seribu. Bhabinkamtibmas Pulau Harapan dan Pulau Kelapa menerima baik kehadiran mereka dengan menyarankan agar berhati-hati dalam melaksanakan PKL, Jika melakukan penelitian ke laut menggunakan kapal maka wajib mengenakan Life Jacket dan harap segera melapor bila ada hal hal yang mencurigakan dan belajarlah dengan maksimal,


Setelah dilakukan pendataan terhadap para mahasiswa, untuk memudahkan pelaksanaan tugas dalam PKL mereka diberikan tempat untuk menginap selama beberapa hari di Kantor SPT 2 Pulau harapan Kep seribu Utara. "Pelayanan kepada masyarakat semacam ini harus dijalankan dengan baik, apalagi untuk membantu anak pemuda yang nantinya akan menjadi generasi penerus bangsa dan negara" kata Akp Fredy Yudha, SSt. Kapolsek Kep Seribu Utara. (Humas RKS)
Tags

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)