Bhabinkamtibmas Polres Kepulauan Seribu Dampingi Bank DKI Memberikan 3 Unit Mesin Pencacah Sampah Kepada Warga Pulau Pramuka

Polsek Kepulauan Seribu Utara
0

Polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Panggang Polres Kepulauan Seribu Brigadir Suhendi dampingi Perwakilan dari Bank DKI untuk memberikan bantuan 3 unit mesin pencacah sampah organik dan anorganik bagi warga Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan hijau.

"Ada 3 unit mesin pencacah sampah yang kita berikan kepada warga Pulau Pramuka, agar sampah yang dikelola mempunyai nilai ekonomi tinggi," ujar Zulfarshah Corporate Secretary Bank DKI, Jumat (14/10/2016).

Suhendi menambahkan, pemberian mesin pencacah plastik itu dilakukan untuk lebih meningkatkan nilai ekonomi sampah, sehingga pengelolanya bisa memberdayakan kondisi lingkungan di Kepulauan Seribu.

"Karena banyak sampah-sampah plastik di Kepulauan Seribu yang susah diurai maka dengan mesin pencacah tersebut diharapkan bisa menambah nilai ekonomi warga," tandasnya. 

(Humas Res KS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)