Polres Kepulauan Seribu Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke 88 Dan Korps Raport

Arif
0

polreskepulauanseribu.com - Bertempat di halaman mako Polres Kepulauan Seribu, Marina Ancol, Jajaran Polres Kepulauan Seribu melaksanakan upacara dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke 88. Jumat (28/10).

Dalam upacara tersebut, bertindak selaku Inspektur upacara yakni Kapolres Kepulauan Seribu AKBP John Weynart Hutagalung Sik, Komandan upacara oleh KBO Sat Sabhara Ipda Tunari dan petugas upacara dari Sat Binmas Polres Kepulauan Seribu serta dihadiri oleh seluruh anggota jajaran Polres Kepulauan Seribu.

"Melalui peringatan hari Sumpah Pemuda tahun ini kami menyampaikan salam hangat bagi tokoh-tokoh pemuda di seluruh penjuru Negeri dan Mancanegara beserta keluarga untuk tetap berjuang dan berupaya sekuat tenaga demi kemajuan dan kemakmuran bangsa Indonesia, dan terus menjaga keutuhan negara kesatuan republik Indonesia" Imbuh Kapolres saat membacakan amanat upacara.

Bersamaan dengan peringatan hari Sumpah Pemuda, Polres Kepulauan Seribu memberikan kenaikan pangkat kepada AKP Hermanto yang dinaikan pangkatnya setingkat lebih tinggi menjadi Komisaris Polisi (Kompol).

"Selaku pimpinan Polres Kepulauan Seribu, saya mengucapkan selamat kepada Kompol Hermanto yang telah melaksanakan Korps Raport kenaikan pangkat pada hari ini. Kenaikan pangkat yang saudara terima sekarang ini bagi anggota Polri bukan merupajan hak anggota, namun sebuah penghargaan dari penilaian kinerja dan penilaian tingkah laku yang baik dalam melaksanakan tugas, tingkah laku yang disesuaikan dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku sehingga tidak terjadi kesalahan" Kata Kapolres.

Kapolres Kepulauan Seribu juga berharap agar anggota yang telah diberikan kenaikan pangkat untuk meningkatkan kinerja secara maksimal dan profesional dalam melayani masyarakat.

"Saya berharap kinerja anggota Polri khusunya Polres Kepulauan Seribu untuk bisa ditingkatkan, jadikan kenaikan pangkat sebagai cambuk untuk meningkatkan profesionalisme kinerja Polri. Ubahlah Mind Set dan budaya lama (Culture Set) serta berikan pelayan prima sebagai upaya memupuk dan mewujudkan kepercayaan masyarakat (Trust Bulding) yang telah ada" Tambah Kapolres.

(Humas Res1000)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)