polreskepulauanseribu.com - Dalam rangka antisipasi aksi unras dan pertajam kemampuan, puluhan personil Polres Kepulauan Seribu melakukan
latihan pengendalian massa (dalmas) di halaman mako perwakilan Polres
Kepulauan Seribu.
Kabag Sumda Polres Kepulauan Seribu, Komisaris Polisi Sumini yang membuka pelaksanaan latihan pengendalian massa mengatakan bahwa
latihan dalmas ini untuk menyamakan persepsi dalam teknis dan taktis
pengendalian massa dan sama-sama jalin sinergitas dalam menghadapi
kontijensi penanganan unjuk rasa berskala besar dan mempertajam kembali kemampuan anggota Polres Kepulauan Seribu dalam mengatasi aksi unras.
Menurut Kasat Sabhara Polres Kepulauan Seribu AKP Suharyono,
menjelasakan susunan kegiatan latihan dalmas yang sesuai dengan Perkap no 16 Tahun 2006 tentang pedoman pengendalian massa dan
diteruskan dengan praktek di lapangan. "Tadi kita awali dengan
pemahaman terlebih dahulu tentang pedoman anggota Sat Sabhara dalam
pengendalian massa yang tertuang dalam Perkap no 16 tahun 2016. Setelah
itu kita lakukan praktek dari mulai gerakan dalmas awal sampai dalmas
lanjut yang menggunakan peralatan tameng" jelas Kasat Sabhara.
Kasat Sabhara menambahkan, melalui latihan dan simulasi,
diharapkan anggota Polres Kepulauan Seribu selalu siap dan mengerti aturan - aturan dalam pengendali massa apabila terjadi gangguan kamtibmas yang sewaktu-waktu
dapat terjadi dilapangan.
Latihan dalmas yang digelar dari pagi sampai tengah hari ini dibimbing
langsung oleh dua instruktur dari Polda Metro Jaya yang memang sudah
menguasai teknik-teknik gerakan dalmas. Pelatihan yang dilakukan selama dua hari ini kemudian ditutup oleh Kabag Sumda Polres Kepulauan Seribu.
(Humas Polres Kepulauan Seribu)