Mimbar Kamtibmas : Ciptakan Kerukunan Umat Beragama Pada Pemilu 2019

Ryan
0

polreskepulauanseribu.com - Dalam upaya menciptakan kerukunan umat beragama di wilayah Kepulkauan Seribu khususnya Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Selatan, Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan AKP Budi Hastono, SE memberikan imbauan pada Mimbar Kamtibmas usai melaksanakan Shalat Magrib berjamaah di Masjid As Sa'adah Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Selatan Sabtu, (19/01/2019).

Dalam kegiatan tersebut turut hadir Babinsa, Kapolsubsektor, serta Bhabinkamtibmas Pulau Lancang. Jamaah yang hadir pun sangat antusias mendengarkan imbauan kamtibmas yang disampaikan oleh Kapolsek Kepulauan Seribu Sel;atan.

"Di tahun merayakan pesta demokrasi terbesar di Indonesia saat ini, kami menghimbau kepada seluruh tokoh agama untuk tetap menjaga kerukunan antar sesama umat beragama." Ujar AKP Budi Hastono.


"Selain itu kami mengajak para tokoh agama untuk menolak dijadikannya tempat ibadah sebagai sarana dalam berkampanye politik. Hal ini dimaksudkan untuk menciptakan suasana pesta demokrasi yang aman dan damai." Jelasnya.

Kapolsek juga mengajak para tokoh agama untuk tetap menjaga tali silaturahmi antar warga serta menjalin sinergitas dengan petugas untuk bersama-sama mengamankan jalannya Pileg dan Pilpres 2019.

"Kami berharap para tokoh agama berkenan bekerjasama dengan petugas baik TNI maupun Polri untuk menjaga keamanan saat berjalannya proses pemilu demi menciptakan suasana demokrasi yang aman dan damai utamanya di wilayah Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Selatan." Tuturnya.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)