Polsek Kepulauan Seribu Utara Gelar Lomba Untuk Anak

dhidie27
0



 


polreskepulauanseribu.com – Menjelang HUT RI yang ke 74, Polsek Kepulauan Seribu Utara menyelenggarakan berbagai lomba yang diperuntukkan bagi anak - anak. Rabu (14/08).
Jelas terlihat rona kegembiraan bersinar di wajah anak – anak yang mengikuti lomba. Mereka dengan  gigih memperebutkan juara pertama.
Terlihat kegigihan tersebut saat Polsek Kepulauan Seribu Utara mengadakan lomba makan kerupuk. Dengan lahap anak – anak tersebut berlomba untuk menang.
“Keceriaan dan perjuangan mereka untuk menang membuat kita senang dan ingin mengadakan banyak lomba sejenis ini untuk kedepannya,” ungkap Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Iptu Andriyanto, SH.
Iptu Andriyanto menjelaskan bahwa polisi merupakan sahabat anak – anak. Perlu pendekatan yang baik agar anak – anak mencintai polisi bukan malah takut dengan polisi.
“Lomba yang kita selenggarakan ini merupakan sosialisasi kita kepada masyarakat terutama anak – anak bahwa polisi adalah sahabat anak,” kata Iptu Andriyanto.


Selain lomba makan kerupuk, ada juga lomba gigit sendok. Peserta lomba gigit sendok diharuskan membawa kelereng yang ditempatkan di permukaan sendok sejauh 100 meter tanpa jatuh.


Peserta lomba yang menang langsung mendapatkan hadiah yang diserahkan langsung oleh Kapolsek Kepulauan Seribu Utara.
“Kita akan mengadakan bermacam lomba lagi untuk kedepannya. Ditunggu saja,”











(humas KSU)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)