Kasat Binmas Polres Kep Seribu Berikan Penyuluhan Kenakalan Remaja Dan Lahgun Narkoba

Polres Kepulauan Seribu
0

Polreskepulauanseribu.com - Polres Kepulauan Seribu dalam upaya mengurangi tingkat kenakalan remaja pada pelajar sekolah, Sat Binmas Polres Kepulauan Seribu memberikan pembinaan dan penyuluhan terhadap SMAN 69 Jakarta Pulau Pramuka. Rabu, (16/10)

Himbauan Kapolres Kepulauan Seribu AKBP M. Sandy Hermawan, S.H,.S.I.Kom melalui Kasat Binmas Polres Kepulauan Seribu IPTU Zuhri Mustofa, S.H memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada seluruh Siwa SMAN 69 Jakarta Pulau Pramuka, dalam kegiatan ini Kasat Binmas Kepualaun Seribu memberikan penyuluhan tentang dampak dari kenakalan remaja dan penyalahgunaan narkoba.


Kasat Binmas Polres Kepulauan Seribu IPTU Zuhri Mustofa, S.H juga memberikan pesan pesan kepada seluruh siswa yang hadir jangan sampai mencoba apalagi mengedarkan yang namanya narkoba karena anak anak muda adalah generasi penerus bangsa, supaya negara ini bisa kuat dan aman serta bersatu padu dalam membangun bangsa, imbuhnya.

“anak-anak sekolah harus mempunyai modal dan cita-cita sebagai bekal dalam menghadapi kehidupan masa depannya, dan juga dengan diberikan penyuluhan tentang dampak buruk dari kenakalan remaja, diharapkan para pelajar bisa menjadi contoh yang baik di lingkungan sekolah maupun masyarakat” ucap Zuhri.


Wakil Kepala Sekolah Fitri Gustiana mengapresiasi Polri dalam Hal ini Sat Binmas Polres Kepulauan Seribu yang sudah meluangkan waktunya memberikan pembinaan dan penyuluhan tentang kenakalan remaja dan penyalah gunaan Narkoba sehingga kami berharap Siswa-siswi SMAN 69 Jakarta Pulau Pramuka bisa memahami dan mengerti sehingga tidak terjerumus ke kenakalan yang berujung pidana


(Humas Res KS)







Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)