Cegah COVID-19 Masuk, Polsubsektor Pulau Lancang Laksanakan PSBB Transisi Di Dermaga

Yudhistira
0



polreskepulauanseribu.com - Anggota Polsubsektor Pulau Lancang, Polsek Kepulauan Seribu Selatan Bripka Ahmad Nurjanah melaksanakan PSBB Transisi di Dermaga Timur Pulau Lancang untuk mencegah virus COVID-19 masuk ke wilayahnya.

Kegiatan PSBB ini dilakukan bersama instansi terkait lainnya Sat Pol PP , Dishub dan Tim Puskesmas Pulau Lancang pada Rabu (29/07/2020).

Adapun kegiatan yang dilakukan yaitu melakukan pengecekan suhu tubuh penumpang kapal dari dermaga Rawa Saban, Tangerang dengan jumlah penumpang sekitar 45 orang.

“Kegiatan PSBB transisi kami laksanakan setiap hari untuk menyaring / screening suhu tubuh pengunjung. apabila ditemukan penumpang dengan suhu tubuh diatas 37 derajat celcius akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh tim Puskemas.” terang Bripka Ahmad Nurjanah.

“Selain melakukan pengecekan suhu tubuh, kami juga menghimbau kepada para Nakhoda kapal tradisional agar tetap memperhatikan protokol kesehatan selama membawa penumpang.”

“Penggunaan masker ketika berada di kapal merupakan hal wajib dilaksanakan oleh setiap penumpang.” pungkasnya.


Kegiatan PSBB transisi ini bertujuan untuk mendisiplinkan warga dalam menerapkan protokol kesehatan.

Dalam era adaptasi kebiasaaan baru ini, penerapan protokol kesehatan akan terus di awasi pelaksanaannya oleh Polsubsektor Pulau Lancang.

Hal ini sesuai dengan arahan Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, Polres Kepulauan Seribu AKP Jupriono, SH,.MM ketika dihubungi oleh tim humas polsek.

Menurutnya, masyarakat Pulau Lancang harus membiasakan diri dalam menjalankan protokol kesehatan di era Adaptasi Kebiasaan Baru dalam setiap aktivitasnya.

“Untuk mencegah penyebaran virus COVID-19 yang sekarang sedang mewabah, sikap dan prilaku warga dalam menerapkan protokol kesehatan harus dibiasakan.” terang Kapolsek.

“Rajin mencuci tangan dan menggunakan masker merupakan hal yang sangat penting untuk mencegah penyebaran virus COVID-19.” tambahnya.

“Polsek Kepulauan Seribu Selatan akan terus melakukan pengawasan protokol kesehatan di tengah tengah aktivitas warga.” tutupnya.



(Humas KSS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)