Vaksin Dosis Kedua, Gerai Vaksin Presisi Polres Kep Seribu Suntik 21 Peserta

Polres Kepulauan Seribu
0

JAKARTA - Gerai Vaksin Presisi Polres Kepulauan Seribu terus menggelar suntik vaksin Covid-19 di Halaman Kantor Polres Kepulauan Seribu Marina Ancol. Jumat (27/08/2021).

"Seperti kemarin kita hari ini melayani suntik vaksin hanya untuk dosis kedua bagi masyarakat yang sudah suntik vaksin pada dosis pertama," terang Kompol Nur Jannah selaku Ketua Pelaksana yang sehari-harinya menjabat Kabag Sumda (Kepala Bagian Sumber Daya Manusia) Polres Kepulauan Seribu di Gerai Vaksin.

Ia melanjutkan, vaksin yang kita berikan adalah vaksin sinovac dimana sebelum disuntik vaksin peserta wajib menjalani tes kesehatan.

"Tentunya para peserta suntik vaksin harus melewati beberapa tes kesehatan antara lain cek suhu badan, pengukuran tekanan darah dan beberapa pertanyaan melalui screening oleh petugas medis dari kami," jelasnya.


Ditambahkan Nur Jannah, bahwa setelah memenuhi persyaratan kesehatan kemudian dilakukan penyuntikan dan setelahnya di observasi selama 30 menit.

"Bila dalam sudah disuntik kemudian kita berikan kartu vaksin dan kita awasi selama menjalankan proses observasi," tambahnya.

Tercatat, dari 24 peserta yang hadir sejumlah 21 peserta dilakukan suntik vaksin sedangkan 2 peserta ditunda penyuntikan nya karena alasan kesehatan.

"Iya, 2 kita tunda karena tensi tekanan darah nya tidak memenuhi syarat untuk di suntik, dan kita sarankan datang lagi bila sudah normal," pungkasnya.


(Humas Res Kep Seribu) 

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)