Banana boad tabrak wisatawan di pulau untung jawa

Polres Kepulauan Seribu
0

Polreskepulauanseribu.com - Pulau Untung Jawa Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, beberapa wisatawan domestik tertabrak speed boad saat sedang berenang di pantai, beruntungnya tidak ada yang mengalami luka parah.

Adalah Wendi Hermansyah (21 tahun) kapten kapal speedboat yang menarik banana boat, saat kami konfirmasi ke yang bersangkutan menyatakan bahwa speedboad banana balilu ketika sandar dan dia hendak turun bajunya nyagkut di perseneling speedboad sehingga speedboad melaju tanpa awak dan menabrak dermaga lalu berputar menuju pantai dan menabrak beberapa wisatawan yang sedang berenang, dia sendiri tercebur ke laut.

Atas kejadian ini wisatawan yang tertabrak spedboad dilarikan ke puskesmas pulau untung jawa untuk mendapatkan pertolongan pertama, sedangkan kapten dan barang bukti diamankan petugas yang melaksanakan pospam dipulau untung jawa untuk penyidikan lebih lanjut.

Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Johanson Ronald Simamora Sik SH MH yang kami hubungi melalu telepon membenarkan kejadian ini.

"Kemarin telah terjadi laka laut di pulau untung jawa korbannya lima (5) prang wisatawan yang sedang berenang dipantai dan sudah mendapatkan pertolongan dari puskeamas setempat, untuk pelaku saat ini sudah diamankan di polsubsektor pulau untung jawa serta barang buktinya juga guna penyidikan" jelas kapolres

Kapolres juga sudah merintahkan para kapolsek, perwira pengendali Pos pam di masing-masing pulau untuk mengumpulkan para kapten kapal,motoris speedboat untuk diberikan arahan agar kejadian serupa tidak terulang dan mengutamakan keselamatan pengunjung juga penumpang serta menerapkan Standar Oprasional Prosedur tentang keselamatan. (Senja daeng massa)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)