Antisipasi Perompakan, Wakapolsek Kepulauan Seribu Selatan Himbau Nelayan Agar Waspada Saat Melaut

Arif
0

polreskepulauanseribu.com - Wakapolsek Kepulauan Seribu Selatan Iptu Zuhri Mustofa,SH  menyambangi warga nelayan pulau Untung Jawa Kepulauan Seribu, untuk menghimbau agar selalu berhati-hati dan jaga keselamatan saat berlayar menangkap ikan, karena saat ini marak nya perompakan yang sebelumnya warga nelayan Pulau Untung Jawa pernah menjadi korban perampokan saat menangkap ikan.

Dalam perbincangannya Zuhri menghimbau kepada nelayan agar mencari ikan  jangan terlalu jauh dan jangan sampai mengarah jauh kebagian utara, info yang didapatkan dari hasil penyelidikan oleh unit Reskrim Polres Kepulauan Seribu "Daerah perairan bagian utara masih ada titik-titik yang dicurigakan rawan dari perampokan ikan" ujar Zuhri

Setelah berdialog bersama para nelayan, Wakapolsek berkoordinasi juga dengan Pos Kamla yang berkantor di Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu untuk mencari data-data kelompok-kelompok perompak yang sering beraksi di perairan wilayah hukum Polres Kepulauan Seribu.

(Humas Res1000)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)