Nelayan di Kepulauan Seribu tersambar petir.

Ferry
0
Dok Humas Res 1000

polreskepulauanseribu.com - Cuaca buruk yang melanda wilayah Utara Jakarta Kamis malam ternyata memakan korban. Seorang warga Pulau Lancang Kepulauan Seribu bernama Rustam Effendi menjadi korban. Dia tersambar petir pada Jumat dini hari tadi. Rustam yang berusia 25 tahun tersambar petir saat sedang membuat bagan penangkap ikan di perairan Pulau Lancang.

"Sekitar pukul 17.25 WIB, korban dan adiknya bernama Wahyu memasang bagan penangkap ikan di wilayah perairan Pulau Bokor Kelurahan Pulau Pari atau sekitar 300 meter dari bibir pantai," ujar Kapolres Kepulauan Seribu, Ajun Komisaris Besar John Weynart Hutagalung saat dihubungi, Jumat, 22 Juli 2016

Korban memasang bagan hingga larut malam dan diterpa hujan lebat. Selanjutnya sekitar pukul 21.30 WIB hujan semakin lebat disertai angin kencang."Saudara Rustam Effendi sedang duduk langsung tersambar petir yang mengakibatkan luka bakar pada badan, saksi bernama Mansur melihat petir menyambar ke badan korban, dia coba panggil korban dari kejauhan, " ujar John.
Pada saat saksi memanggil korban, ternyata tidak ada jawaban. Saksi yang curiga lalu mendekati korban dan menemukan korban tengah tak sadarkan diri."Akhirnya saksi Mansur langsung membawa korban dan adiknya menuju Pulau Lancang untuk diberikan pertolongan ke sebuah rumah sakit yang ada di sana karena kondisinya kritis," pungkasnya.

(Humas Res KS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)