Polres Kepulauan Seribu Gelar Sertijab Wakapolres Dan Kabag Sumda

Arif
0
polreskepulauanseribu.com - Bertempat di gedung Eco Park, Ancol, telah dilakukan sertijab Waka Polres kepulauan Seribu dan Kabag Sumda Polres kepulauan Seribu yang dilaksanakan pada Jumat lalu (13/12).

Acara sertijab yang dilaksanakan dengan penuh khidmad ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Seribu dan dihadiri oleh para Perwira mulai dari Pamen, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Kepulauan Seribu serta Bhayangkari Cabang Kepulauan Seribu. Sedangkan peserta upacara sertijab melibatkan seluruh anggota Polres kepulauan Seribu baik Brigadir maupun PNS.

Mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dilakukan di lingkungan organisasi Polri yang bertujuan untuk menjaga dinamika operasional dan penyegaran proses manajerial organisasi dalam melaksanakan misi untuk mencapai visi yang telah ditetapkan.

Jabatan Wakapolres yang sebelumnya dijabat oleh Komisaris Polisi Slamet Haryono untuk selanjutnya dijabat oleh Komisaris Polisi Tuladi yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Sumda Polres Kepulauan Seribu. Komisaris Polisi Slamet Haryono akan melanjutkan tugas kepolisiannya di tempat baru yakni Direktorat Polair Polda Metro Jaya.

Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Boy Rando Simanjuntak Sik, M. Si dalam sambutannya mengatakan "Saya atas nama pimpinan Polres Kepulauan Seribu beserta seluruh staf dan Bhayangkari mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kompol Slamet Haryono yang selama menjabat telah mampu meningkatkan kinerja satuan dengan dedikasi dan loyalitas yang tinggi. Selamat bertugas ditempat yang baru, dan semoga sukses selalu dalam karir Kepolisian" Kata Kapolres.

Masih menurut Kapolres, "Kepada Kompol Tuladi yang masih menjabat di Polres Kepulauan Seribu sebagai Waka Polres Kepulauan Seribu, saya ucapkan selamat bekerja kembali, tunjukkan loyalitas dan dedikasi saudara sebagaimana yang selama ini telah saudara berikan. Di penghujung tahun 2016 ini agenda kegiatan yang telah menanti kita diantaranya adalah pengamanan natal dan tahun baru 2017 serta Pemilukada serempak tahun 2017" tambah Kapolres.

Sedangkan untuk jabatan Kabag Sumda Polres Kepulauan Seribu selanjutnya dijabat oleh AKP Sumini yang sebelumnya bertugas di Polresta Bekasi Polda Metro Jaya.

"Kepada AKP Sumini, saya ucapkan selamat datang dan selamat atas kepercayaan yang diberikan pimpinan Polri kepada ibu untuk mengemban tugas baru sebagai Kabag Sumda Polres Kepulauan Seribu. Saya yakin dan percaya, dengan bekal pengalaman yang telah ibu miliki pada penugasan Jabatan sebelumnya, Ibu akan mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai harapan Polri dan harapan masyarakat. Segera menyesuaikan diri dengan jabatan dan lingkungan tugasnya yang baru dan ciptakan terobosan-terobosan kreatif" Ujarnya. Kamis (29/12).

(Humas Res1000)
Tags

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)