Unit Sabhara Polsek Kepulauan Seribu Selatan Laksanakan Patroli Malam Antisipasi Tindakan Kriminal.

Nur Pujiarto
0

Polreskepulauanserbu.com - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan Tidung, Kali ini Unit Sabhara Polsek Kepulauan Seribu Selatan lakukan patroli malam di wilayah hukum Polsek Kepulauan Seribu Selatan.

Seperti yang dilaksanakan oleh Dua anggota unit Sabhara Polsek Kepulauan Seribu Selatan Polres Kepulauan Seribu Bripka Faisal dan Bripda M. Fauzi Aziz Laksanakan patroli malam dan sambang kamtibmas dan monitoring Objek vital seperti di jembatan cinta dan dermaga pulau Tidung, Sabtu (23/12/2017).


"Kami Laksanakan Patroli Malam di wilayah hukum Polsek Kepulauan Seribu Selatan dalam rangka antisipasi tindak kriminal seperti, pencurian, peredaran Narkoba, miras dan tawuran," Ujar Faisal


Selain itu melaksanakan koordinasi terkait situasi Kamtibmas, Bripka Faisal Dan Bripda Aziz juga memberikan himbauan maupun pesan-pesan Kamtibmasnya kepada para warga Pulau Tidung yang sedang duduk santai agar senantiasa jaga Kamtibmas di malam hari.


Humas KSS.


Humas KSS.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)