Upaya Sat Polair Polres Kepulauan Seribu Prioritaskan Wisatawan Aman Dan Lancar Pada Saat Keberangkatan Ke Pulau Seribu

san rio barata
0


polreskepulauanseribu.com - Bertempat di dermaga Kali Adem Muara Angke, Kamis (28/12). Sat Polair Polres Kepulauan Seribu melakukan sambang kesejumlah capten kapal dan penumpang kapal ojek.

Bripka Agus Setiawan didampingi Bharatu Ahmad mengawali kegiatan dengan melakukan pengecekan dokumen kapal, tabung pemadam kebaran, manifes jumlah penumpang dan kelengkapan keselamatan berlayar seperti jumlah lifejacket yang tersedia.


Bripka Agus mengatakan, Dermaga Kali Adem Muara Angke merupakan suatu lokasi akses trasportasi kapal ojek untuk mengankut para wisatawan menuju Kepulauan Seribu.

"Kami kerahkan personil Sat Polair Polres Kepulauan Seribu ke dermaga Kali Adem Muara Angke guna melakukan pengamanan dan pelayanan pembinaan keselamatan kepada masyarakat. Hal tersebut dilakukan berupaya mengatur ribuan wisatawan agar tetap tertib dan dapat berjalan dengan aman serta lancar" Kasat Polair Polres Kepulauan Seribu AKP Zaroki SH.

Ia menambahkan, sebelum keberangkatan kapal juga para anggota melakukan sosialisasi life jacket yang tertera jelas pada UU RI No 17 Tahun 2008 bahwa wajibnya memakai lifejacket pada saat proses kapal berlayar.

(Humas Res KS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)