Polisi Buat Terobosan Untuk Meningkatkan Minat Baca Masyarakat Kepulauan Seribu

Arif
0

Polreskepulauanseribu.com - Jajaran Kepolisian Polres Kepulauan Seribu melakukan terobosan dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat khususnya kalangan pelajar Kepulauan Seribu dengan membangun Taman Bacaan Bhayangkari Polres Kepulauan Seribu yang didirikan di pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

Taman Bacaan Bhayangkari Kepulauan Seribu yang belum lama telah diresmikan oleh Ketua Bhayangkari Daerah Metro Jaya, Ny Fitri Idham Azis beberapa waktu lalu di pulau Untung Jawa tepatnya didepan Polsubsektor pulau Untung Jawa dibangun oleh Polres Kepulauan Seribu yang bekerja sama dengan berbagai pihak. Tidak hanya Taman Bacaan, pihak Polres Kepulauan Seribu juga berinovasi dengan menyediakan motor baca yang gunanya sebagai perpustakaan keliling serta gazebo sebagai sarana tambahan agar masyarakat khususnya pelajar merasa nyaman saat membaca buku di taman bacaan ini.


Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Victor Siagian, SIK, M.SI mengatakan "Masyarakat dan pelajar harus sering membaca buku untuk menambah ilmu pengetahuan, oleh karena itu kita menyediakan taman bacaan ini yang gunanya untuk meningkatkan minat minat baca khusunya di Kepulauan Seribu. Ribuan koleksi buku telah kami sediakan didalam taman bacaan ini yang terdiri dari bantuan berbagai pihak maupun swadaya dari anggota Polres Kepulauan Seribu" Ujar Kapolres.

Selain mendirikan taman bacaan, Polres Kepulauan Seribu juga menyediakan motor baca yang difungsikan sebagai perpustakaan keliling yang nantinya akan mendatangi langsung masyarakat di pulau-pulau wilayah Kepulauan Seribu.


"Kita juga sediakan motor baca yang difungsikan sebagai perpustakaan keliling sebanyak dua unit, dimana masing-masing unit dapat diisi sebanyak 300 buku. Kedua unit motor baca ini akan dibagi wilayah operasionalnya, unit pertama akan melayani wilayah Kepulauan Seribu Utara meliputi Pulau Pramuka, pulau Harapan dan pulau Kelapa. Sedangkan unit kedua melayani wilayah Kepulauan Seribu Selatan meliputi pulau Tidung, pulau Pari dan pulau Lancang. Semoga taman bacaan Bhayangkari Kepulauan Seribu dengan Perpustakaan Kelilingnya turut ambil bagian dalam mencerdaskan kehidupan bangsa" jelas Kapolres.

(Humas Polres Kepulauan Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)