Polres Kepulauan Seribu Gelar Silaturahmi Dan Pengukuhan Dai Kamtibmas

Polres Kepulauan Seribu
0

Polreskepulauanseribu.com - Dalam rangka menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif Polres Kepulauan Seribu menggelar kegiatan Silaturahmi dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat dalam rangka pengukuhan Da'i Kamtibmas di Pulau Kelapa Kepulauan Seribu Utara, Kamis, (13/12)

Hadir dalam pengukuhan Dai Kamtibmas yang digelar Polres Kepulauan Seribu Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Jefri R.P Siagian, SIK, Kasat Intelkam AKP Awi, Kasat Polair AKP Zaroki Saputra, SH, Kasat Binmas IPTU Zuhri Mustofa, SH serta mengundang Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kepulauan Seribu


Dalam sambutanya, Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Jefri R.P Siagian, SIK mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk saling bersinergi dengan Polri dalam rangka Harkamtibmas, dan Jelang pelaksanaan Pesta Demokrasi Pilpres dan Pileg para Dai Kamtibmas dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta menciptakan situasi yang sejuk dan harmonis.


Kapolres menjelaskan dengan membangun kemitraan itu diharapkan semua pihak bisa menjadi bagian dari tugas-tugas Kepolisian, sekaligus dapat dijadikan sinergitas kinerja Kepolisian dalam membangun keteraturan, kepatuhan dan tatanan sosial masyarakat.

"Da'i Kamtibmas sebagai forum kemitraan kepolisian masyarakat guna menciptakan kondisi yang aman dan kondusif, dalam rangka menunjang kelancaran penyelenggaraan fungsi Kepolisian dengan membangun kemitraan sejajar antara polisi dengan masyarakat, sehingga tercipta peningkatan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Kepulaun Seribu," Ujar Jefri


(Humas Res KS)


Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)