Mau Berwisata Ke Pulau Seribu, Lewati Dulu Zona Protokol Kesehatan

dhidie27
0



polreskepulauanseribu.com - Jakarta, Petugas Pengawas Protokol Kesehatan Polres Kepulauan Seribu pimpinan IPTU Sudrajat melakukan pengawasan penerapan protokol kesehatan di Dermaga 16 Marina Ancol. Sabtu (08/08)

"Setiap para wisatawan yang akan berangkat ke Pulau Seribu, sebelum keberangkatan kami lakukan penerapan protokol kesehatan," ucap IPTU Sudrajat selalu Kepala Urusan Pembinaan Operasional Satuan Polisi Perairan Polres Kepulauan Seribu saat memimpin personel Pengawas Protokol Kesehatan.





Diketahui semua wisatawan yang akan berangkat ke Pulau Seribu melalui Dermaga 16 Marina Ancol dilakukan penerapan protokol kesehatan oleh Petugas dengan pengawasan Personil Polres Kepulauan Seribu.

"Semua wisatawan dilakukan penerapan protokol kesehatan oleh petugas, kami wajibkan menggunakan masker, cek suhu tubuh, dan kami arahkan untuk mencuci tangan dengan sabun ditempat yang sudah disediakan," tambahnya

Terlihat puluhan personel dari Polres Kepulauan Seribu melakukan imbauan kepada wisatawan agar mematuhi aturan protokol kesehatan kepada wisatawan sejak tiba di Dermaga hingga saat akan menaiki kapal.





"Kegiatan ini kami lakukan sebagai upaya mendisiplinkan masyarakat terkait protokol kesehatan dan tentunya sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19," tutupnya

Sementara Kepala Bagian Operasional Polres Kepulauan Seribu AKP Zaroki Saputra saat dikonfirmasi menyatakan, bahwa kegiatan pengawasan protokol kesehatan yang dilakukan Polres Kepulauan Seribu dilaksanakan setiap akhir pekan dan hari libur dengan sasaran para wisatawan yang akan berlibur ke Pulau Seribu.

"Kami tempatkan personil Polres untuk melakukan pengawasan protokol kesehatan sekaligus melakukan pengamanan sesuai perintah pimpinan" jelas AKP Zaroki.


(Humas Res Kep Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)