Kantor Pos Dirampok

Polres Kepulauan Seribu
0
logo
polreskepulauanseribu.com - Aksi perampokan terjadi di Kantor Pos Setu di Jaan Mandor Munding RT 04 RW 01 Kelurahan Setu, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (26/6/2014) siang tadi. Pelaku yang diperkirakan berjumlah 6 orang berhasil membawa kabur uang Rp 700 Juta dari laci kasir.

Informasi dari petugas SPK Polsek Metro Cipayung, IPDA Rosdiana menjelaskan peristiwa terjadi sekira pukul 10:45 WIB. Pelaku yang diperkirakan berjumlah 6 orang datang ke kantor pos, empat orang masuk ke dalam kantor dan dua orang menunggu di luar.

Dua pelaku yang masuk ke dalam kantor, dua diantaranya menggunakan senjata api revolver diduga jenis air softgun.

Salah satu pelaku kemudian menodong dan memukul kepala seorang kasir bernama Ayu Selvia Aulia. Rekan Ayu bernama Lisa Cania sempat berteriak rampok, namun pelaku langsung dipukul bagian tengkuknya hingga luka memar.

Setelah kedua kasir dilumpuhkan, para pelaku mengambil uang yang berasa di laci kasir sebesar Rp 700 juta kemudian kabur. Sebelum kabur, pelaku sempat melepaskan tembakan sebanyak 3 kali ke udara.

Kini petugas Polsek Metro Cipayung masih melakukan Olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi.di lokasi. (sumber)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)