Lantai Kaca Jembatan Cinta Licin Dan Perlu Modifikasi Ulang

Polsek Kepulauan Seribu Utara
0

Polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Polres Kepulauan Seribu Briptu Teguh Wicaksono berharap Sudin Sumber Daya Air untuk memodifikasi ulang lantai kaca Jembatan Cinta Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan yang dinilai wisatawan terlalu licin.   
Proses renovasi Jembatan Cinta ini telah selesai pengerjaannya sejak akhir Desember tahun lalu dan tinggal penebalan serta penambahan pengecatan di bagian rangka bawah.
“Terkait adanya kecelakaan jatuhnya beberapa wisatawan akibat licinnya lantai kaca tembus pandang Jembatan Cinta perlu di modifikasi lantai kaca tersebut agar tidak memakan banyak korban,” ujar Teguh, Sabtu (21/01/2016). 

Ia menuturkan, sudah banyak laporan wisatawan yang terpeleset akibat licinnya lantai dan itu sangat berbahaya jika sampai terjatuh ke bawah jembatan (laut).

“Ada beberapa yang harus dimodifikasi ulang misalnya ditutup karpet karet agar tidak licin dibagian pinggir lantai sehingga tetap dapat melihat kebawah jika ada perahu melintas dibawah jembatan,” ungkapnya. 

(Humas Res KS)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)