Warga Pulau Tidung Adakan Lomba Bedug Sambut Hari Lebaran

Ferry
0

polreskepulauanseribu.com - Tak terasa puasa sudah mendekati minggu kedua di bulan suci Ramadhan 1440 H./ 2019 M.

Geliat masyarakat di Pulau Tidungpun sudah mulai terlihat dalam menyiapkan untuk menyambut hari lebaran. Diantaranya adalah mempersiapkan rapat perlombaan pukul bedug yang akan dilaksanakan pada tanggal 23 Mei 2019. 

Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Polsek Kepulauan Seribu Selatan Brigadir Teguh Wicaksono menghadiri Rapat Koordinasi persiapan lomba pukul bedug tingkat Kabupaten Kepulauan Seribu dan dilanjutkan buka bersama di Kantor Lurah Pulau Tidung, Selasa (14-05-2019).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekel Pulau Tidung, Kasie Pemerintahan, Para Ketua RW, LMK, Ketua FMKS, Ketua Karang Taruna dan Ketua Sanggar Seribu Ceria yang menghasilkan persyaratan anatara lain usia maksimal 40 tahun, tiap Kelurahan hanya mengirim satu regu saja dengan jumlah personil 9 orang, dan yang mendapatkan juara di tingkat Kabupaten, maka akan dikirim ketingkat Provinsi DKI Jakarta. 

"Dalam bulan puasa ini kami memang banyak melakukan kegiatan-kegiatan yang positif untu mengisi hari-hari yang penuh dengan religi ini. Tutup H Saudin Sekel Pulau Tidung.


(Humas Res Kep 1000).
Tags

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)