Bhabinkamtibmas Pulau Untung Jawa Sapa Anggota PPSU Yang Sedang Beristirahat

Ryan
0

polreskepulauanseribu.com - Bhabinkamtibmas Pulau Untung Jawa, Polsek Kepulauan Seribu Selatan, Polres Kepulauan Seribu, Brigadir Vaisal menyambangi anggota PPSU yang sedang beristirahat di Taman Tugu Arsa Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan, Selasa, (21/11/2017). 

Dilansir dari smartcity.jakarta.go.id, anggota PPSU yang merupakan singkatan dari Pekerja Penanganan Sarana dan Prasarana Umum memiliki tugas utama yang terbagi menjadi tiga garis besar yaitu, pertama, penanganan prasarana dan sarana jalan yang bertugas untuk perbaikan jalan berlubang, perbaikan trotoar, serta pengecatan kantin. Kedua, penanganan sarana dan prasarana saluran yang bertugas untuk memperbaiki saluran air yang tersumbat, memperbaiki saluran air yang rusak total, serta melaporkan bila ada pembangunan infrastruktur yang mengganggu saluran air. Ketiga, penanganan sarana dan prasarana taman yang bertugas untuk menangani pohon tumbang, memangkas ranting yang menutupi rambu-rambu lalulintas, memangkas rumput dan semak yang dinilai sudah mengganggu, serta melaporkan penebangan pohon pelindung ke SKPD melalui kelurahan.


Sadar dengan tugas anggota PPSU yang begitu kompleks, Brigadir Vaisal menghimbau kepada petugas PPSU Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan untuk selalu menjaga kesehatan mengingat tugas anggota PPSU yang sangat kompleks guna menjaga sarana dan prasarana umum yang ada di Pulau Untung Jawa. Warga harus banyak terimakasih kepada anggota PPSU atas dedikasi yang sangat besar untuk menjaga sarana dan prasarana umur yang ada.

"Saya sebagai Bhabinkamtibmas Pulau Untung Jawa akan menghimbau juga kepada warga agar ikut serta dalam menjaga sarana dan prasarana umum yang ada. Hal ini perlu dilakukan karena terjaganya sarana dan prasarana umum akan berimbas pada kenyamanan yang akan dirasakan setiap warga saat menggunakan dan memanfaatkan sarana dan prasarana umum tersebut." Tambah Teguh.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)