Soliditas 3 Pilar Kuat Perangi Hoax di Kpulauan Seribu

Ryan
0

polreskepulauanseribu.com - Kapolres Kepulauan Seribu AKBP M. Sandy Hermawan, SH., S.I.Kom didampingi oleh pejabat utama Polres Kepulauan Seribu melaksanakan kegiatan Kongkow 3 Pilar dalam rangka sambang, penggalangan, serta pendekatan kepada kelompok masyarakat Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan, Rabu (09/10/2019).

Teriknya panas matahari tak menyurutkan rombongan Kapolres Kepulauan Seribu untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan kelompok masyarakat Pulau Untung Jawa. Kegiatan Kongkow 3 Pilar dihadiri oleh kelompok masyarakat Pulau Untung Jawa yang kebanyakan berprofesi sebagai nelayan. Selain itu, turut hadir Kasie Pemerintahan Kelurahan Pulau Untung Jawa H. Abdul Gofar dan Koptu Kuncoro anggota pos Kamla TNI AL Pulau Untung Jawa.

Dalam sambutannya, Kapolres Kepulauan Seribu mengatakan bahwa kegiatan Kongkow 3 Pilar ini sengaja digelar sebagai sarana pertukaran informasi maupun memonitor perkembangan situasi wilayah Kepulauan Seribu khususnya Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu Selatan.

Selain itu, AKBP Sandy mengajak masyarakat Pulau Untung Jawa untuk bijak saat beraktivitas di media sosial. Berkaca pada kejadian unras siswa SMK di depan gedung DPR RI yang dipicu dari pesan berantai di media sosial, Kapolres tidak ingin siswa-siswa kebanggaan Kepulauan Seribu terpengaruh dengan berita hoax yang mempunyai dampak buruk bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.


"Kongkow 3 Pilar merupakan sebuah sarana pertukaran informasi antara petugas pemerintahan dan petugas berwenang di wilayah hukum Kepulauan Seribu dengan kelompok masyarakat Kepulauan Seribu khususnya dalam hal ini Pulau Untung Jawa," ujar Kapolres.

"Terkait perkembangan situasi saat ini, kami berharap seluruh masyarakat Pulau Untung Jawa saling mengingatkan satu sama lain untuk bijak dalam bermedia sosial. Arus informasi di media sosial harus kita saring guna menghindari penyebaran berita atau kabar hoax," jelasnya.

"Kita sama-sama belajar dari pengalaman terkait kejadian unras massa siswa SMK di depan Gedung DPR yang dipicu oleh broadcast pesan yang tidak dapat dipastikan sumber dan kebenarannya," tambahnya.

"Mari kita sama-sama menjaga putra putri kita dengan senantiasa memberikan himbauan kepada mereka untuk cerdas dan mampu menyaring berita ataupun informasi yang tersebar di media sosial," pungkas Kapolres.

(Humas Polres Kep. Seribu)

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)